7 Contoh Welcome Message Chatbot

7 Contoh Welcome Message Chatbot

“Halo, Selamat Datang” mungkin menjadi salah satu sambutan paling banyak ditemukan. Pesan seperti ini bisa juga disebut sebagai welcome message chatbot. Adanya pesan semacam itu bisa memberikan kesan positif bagi siapapun yang menerimanya.

Dalam bisnis, welcome message bisa berdampak untuk membangun hubungan yang baik dengan customer. Ini bisa menjadi tahapan awal dalam menciptakan customer experience yang berkesan sampai berdampak pada loyalitas customer.

Apa itu Welcome Message Chatbot?

Kamu mungkin pernah mendapatkan pesan secara otomatis sesaat setelah mendaftarkan diri pada suatu website atau aplikasi. Welcome message atau sambutan selamat datang merupakan pesan yang dibuat serta ditujukan kepada target audiens di awal kedatangan mereka. Audiens ini bisa merupakan pembeli, pengunjung, atau pelanggan. Tujuannya tentu untuk menyapa dan meningkatkan customer relationship agar lebih dekat.

Adanya pesan ini juga berguna untuk meningkatkan keinginan customer agar bisa melakukan pembelian, berlangganan produk, pengunduhan, dan lain-lain melalui situs web milikmu.

Tips Membuat Welcome Message Chatbot

Welcome Message chatbot

Ketika kamu menginginkan sesuatu yang berdampak, pesan bisa menjadi solusi untuk membangun hubungan antara bisnis dan customer. Oleh karena itu, pesan yang diberikan harus mampu mendapatkan impresi baik. Nah, untuk membuat pesan tersebut, kamu bisa mengikuti beberapa tips berikut ini.

Buat welcome message chatbot yang simple

Sambutan ini tidak perlu dibuat dengan rumit, tetapi harus tetap simpel. Kamu bisa membuat pesan menggunakan kata-kata yang mudah dimengerti oleh customer. 

Fokus kepada User atau Customer

Pesan yang diberikan harus fokus kepada customer. Jangan sampai kamu hanya fokus mempromosikan bisnis. Apabila diterapkan di dalam chatbot, kamu harus membuat pesan yang memfokuskan diri dengan tujuan membantu mengatasi kebingunan customer.

Gunakan Call-to-Action

Sebuah sambutan bisa juga diiringin dengan call-to-action untuk membantu customer dalam memilih apa yang mereka inginkan. Implementasinya bisa berupa link ke halaman yang customer inginkan, alamat email untuk follow up lebih lanjut, atau langkah customer selanjutnya.

Contoh Template Welcome Message Chatbot

Pesan dengan Mengenalkan Nama Bot

Welcome message ini bisa sekaligus dibuat untuk mengenalkan nama bot yang dapat membantu pelanggan. Dengan begitu, kamu bisa memberikan kesan baik dan lebih personal kepada customer.

  • “Halo! Saya [nama bot], personal assistant dari [nama brand] yang akan membantu kamu!”
  • “Halo! Perkenalkan saya [nama bot]. Saya bisa membantu Anda menemukan produk di halaman ini. Anda bisa mengirimkan pesan secara langsung di sini.”

Pesan Pemberitahuan Notifikasi atau Update Terbaru

Pesan pada chatbot bisa juga dibuat untuk memberikan notifikasi atau update terbaru mengenai aktivitas yang dilakukan customer di website milikmu.

  • “Halo, terima kasih sudah menghubungi [nama bot]. Saat ini kami memiliki 20% diskon spesial. Kami bisa membantu menemukan produk yang cocok untukmu!”
  • “Halo, [nama pelanggan]! Kamu masih berlangganan paket [nama paket]. Adakah yang bisa kamu bantu?”

Pesan Dibuat Simple

Pesan sambutan simple ini mungkin yang paling sering kamu jumpai. Biasanya pesan dibuat singkat dengan tujuan hanya untuk menyambut visitor atau customer. 

  • “Selamat datang di [nama brand]. Ada yang bisa kami bantu?”
  • “Halo! Chatbot [nama brand] bisa membantumu dalam menjelaskan produk, mengetahui promosi, dan melakukan komplain.”
  • Hai! Kami bisa membantumu secara langsung. Silakan kirimkan pesan di bawah ini.”

Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *